Selasa, 21 Februari 2012

Ketentuan Umum Lomba Econesia Debate Competition 2012

KETENTUAN UMUM EDC 2012
  1.   Semua peserta terdaftar sebagai mahasiswa/i aktif di Fakultas Ekonomi di universitas negeri atau swasta di Indonesia. 
  2. Peserta EDC 2012 adalah peserta yang terdaftar pada panitia sesuai dengan susunan awal dalam tim sebelum adanya perubahan anggota tim yang diberitahukan kepada panitia. Apabila pada saat berlangsungnya acara panitia menemukan bahwa anggota tim tidak sesuai dengan yang terdaftar, maka tim peserta DIDISKUALIFIKASI dan DINYATAKAN GUGUR. 
  3. Semua peserta EDC 2012 WAJIB mengikuti Technical Meeting H-1 pada tanggal 22 Mei 2012. 
  4. Apabila terdapat perubahan anggota tim, maka tim peserta WAJIB untuk memberitahukan kepada panitia, paling lambat H-5 sebelum Technical Meeting EDC 2012 
  5. Peserta bersedia membayar biaya pendaftaran sejumlah yang sudah ditentukan oleh panitia 
  6. Pihak panitia tidak menanggung biaya transportasi dari daerah asal ke kota Palembang 
  7. Pihak panitia menanggung seluruh akomodasi peserta baik itu penginapan dan transportasi menuju lokasi perlombaan di UNSRI selama serangkaian kegiatan EDC 2012 berlangsung. 
  8. Pihak panitia menyediakan transportasi dari Bandara Sultan Mahmud Badarudin II ke tempat penginapan  yang peserta pilih (penginapan diluar tanggungan panitia pada saat Technical Meeting atau H-1). 
  9. Pendaftaran dan pengumpulan semua persyaratan yang dibutuhan harus sudah dilengkapi paling lambat tanggal 05 Mei 2012 dan dikonfirmasi segera ke panitia. Dan pembayaran paling lambat tanggal 08 Mei 2012.
  10. Bagi peserta yang membawa pengawas, dosen pembimbing ataupun orang lain diluar peserta yang terdaftar, maka biaya orang yang diikutsertakan tersebut diluar tanggungjawab panitia. 
  11. Semua Peserta EDC 2012 akan mendapatkan sertifikat acara, diakhir acara. 
  12. Semua hal yang belum diatur dalam peraturan ini sewaktu-waktu apabila diperlukan akan diatur selanjutnya oleh panitia EDC 2012.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar